Inilah Model Tas untuk Wanita Sosialita


MODELTASWANITA - Di sebuah acara reuni SMA, ada yang bertanya, model tas untuk wanita sosialita yang tepat itu seperti apa? Teman-teman yang mendengar pertanyaan itu, sebagian bengong tidak tahu harus menjawab apa. Ada beberapa yang memberikan pendapatnya. Tapi tampaknya tidak memuaskan mereka yang hadir di situ. 

Satu di antara pendapat itu adalah, “Wanita sosialita adalah wanita yang tergabung dalam sebuah kelompok wanita yang bergaya hidup mewah.” Tapi benarkah seperti itu jawabannya? Kurang lebihnya iya. Menurut beberapa sumber, dulunya pengertian sosialita bermakna positif karena mereka yang bergabung dalam kelompok tertentu punya aktivitas sosial seperti menghibur dalam acara-acara kontes fashion kelas atas.

Tapi dalam perjalanan waktu, makna sosialita lebih kental sebagai sekelompok wanita yang glamor bergaya hidup mewah dan memiliki lingkungan teman yang gemar hidup glamor. Nah, jika kita sepakat dengan makna tersebut, maka kita kembali ke judul artikel ini, “Model tas untuk wanita sosialita” itu yang seperti apa? Jika merujuk pada pemahaman sosialita oleh masyarakat sekarang ini, maka model tas untuk wanita sosialita yang cocok adalah tas-tas mahal bermerk terkenal. Sebut saja Louis Vuitton, Lieber dan Hermes. Namun apa yang terlihat sehari-hari di sekitar kita, mereka yang dapat label wanita sosialita ada juga yang di lingkup sekolah anak-anak mereka.

Mungkin saat anda berbelanja tas, yang anda beli bukan tas yang bermerk asli kelas dunia seperti disebutkan tadi. Tapi, dengan kebiasaan belanja setiap ada keluaran tas model terbaru, meski dari brand lokal yang biasa saja, atau mungkin dengan membeli tas branded kw dengan kualitas tiruan super dan lain-lain, sudah mencerminkan dia sebagai wanita yang doyan belanja, menghambur-hamburkan uang untuk sekedar menuruti gaya hidup kelompoknya. Jadi, sekali lagi, model tas untuk wanita sosialita yang tepat seperti apa? Jawabannya adalah, tergantung pada individu dalam kelompok sosialita tersebut. Tapi sebagai orang yang suka belanja, terutama belanja fashion, hampir pasti memahami mana produk yang lagi ngetren dan mana yang sudah mulai ditinggalkan.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel