5 Trend Model Tas Wanita Kasual Terbaru Kekinian

Perkembangan trend memang kini membuat anak muda suka menggunakan tas tangan kecil sebagai pelengkap penampilan, bukan tas yang monoton seperti ibu ibu, namun tampil lebih fresh, tidak terlalu besar dan bercorak cerah. Ini bahkan bisa membuat anda terlihat lebih muda, bukan hanya untuk kegiatan luar ruangan saja, namun banyak tas untuk anak muda yang bisa digunakan di sekolah dan kampus untuk menuntut ilmu.

5 Trend Model Tas Wanita Kasual Terbaru 2018


Ini dia 5 model tas wanita kasual yang paling disukai

Untuk kalian yang ingin tampil beda namun tidak mau terlihat tua, ada beberapa pilihan tas untuk anak muda agar tetap tampil cantik sesuai usia. Bahkan bisa menggunaka tas ini di sekolah, berikut ada 5 pilihan model tas kasual untuk anak remaja :

Barrel bag

Model tas ini kembali menjadi trend, sebenarnya sudah ada sejak jaman 80-an namun tenggelam dengan bentuk tas tangan lainnya. Berbentuk seperti tabung horizontal dengan kedua sudut yang tertutup, biasanya akan diberikan aksen tambahan seperti icon tas branded atau pun beberapa warna lainnya. Tampilan anda akan semakin modis dengan menggunakan barrel bag, namun tetap bisa memasukan banyak barang karena ukuran cukup besar, cocok untuk acara semi formal hingga luar ruangan. Sedangkan untuk ukuran besar, ini biasanya digunakan sebagai tas olahraga saat ke gim

Envelope bag

Tas dengan tampilan unik berbentuk amplop ini memang banyak di cari, pasalnya desain yang menarik membuat anak muda juga menyukainya. Envelope bag bisa digunakan sebagai clutch tanpa tali atau pun diberikan tali panjang, biasanya anak muda lebih suka dengan tambahan tali sehingga menjuntai hingga di bawah pinggang. Ukurannya yang tidak terlalu besar dan cenderung pipih memang tidak untuk memuat banyak barang, biasanya hanya terdapat dompet dan gadget saja.

Messenger bag

Bentuk tas ini sudah tidak asing dan banyak anda lihat sebelumnya, masih ingat dengan tas pak pos? Nah ini adalah bentuk peremajaan menjadi lebih bagus, menggunakan bahan kanvas yang tebal, ini akan cocok digunakan untuk ke kampus, sekolah, ke kantor bahkan sekedar hangout dengan teman. Modelnya yang beragam, sehingga cocok digunakan berbagai acara. Bisa untuk formal, semi formal hingga luar ruangan.

Field bag

Ini awalnya digunakan para wartawan untuk meliput berita, bentunya yang simple namun kuat untuk menahan banyak barang, bahkan mampu dimasuki kamera DSLR ukuran standart. Terbuat dari bahan kanvas dan katun tebal, ini akan cocok digunakan bepergian jauh dan memuat barang. Sekarang ini banyak anak muda menggunakan field bag untuk ke kampus bahkan di sekolah, tersedia berbagai macam tema dan kustom yang bebas dipilih sendiri, warnanya juga beragam tidak lagi monoton hitam dan coklat.

Shoulder bag

Tampil lebih feminism dengan menggunakan tas shoulder bag, ini adalah model tas dengan tali panjang yang melinkar pada salah satu bagian bahu saja. Ada berbagai macam material bahan yang digunakan, namun mayoritas kini menggunakan kulit hewan, bisa membawa barang dalam jumlah banyak namun jangan lupa untuk memindahkan ke bahu lainnya agar tidak sakit dijadikan satu tumpuan saja.


Mungkin sebagian besar model tas di sudah dimiliki, karena memang kini sudah banyak yang menjualnya. Jika binggung mencari, buka saja toko online ada banyak pilihan bentuk, corak, warna dan harga yang sesuai kebutuhan dan kantong anda.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel